Kenali Ciri-ciri Penipuan Online, Agar Bisnismu Terselamatkan!

Image Description

Rizky Prayogo

1 tahun yang lalu Data
Share:
Image Description

Sebagai pelaku bisnis digital, tentu kamu harus menjaga bisnis yang sudah kamu bangun dengan kerja keras agar tidak hancur seketika hanya karena ketidaksengajaan.

 

Di dunia yang serba digital seperti saat ini tentu banyak hal positif yang bisa dimanfaatkan, namun ada juga yang memanfaatkannya untuk hal yang negatif. Seperti melakukan peretasan atau dengan modus Scam yang bertujuan untuk mengambil keuntungan dari korban.
 

Mengapa hal itu bisa terjadi? Modus yang dilakukan adalah Pelaku Phising akan membuat website palsu yang semirip mungkin dengan website aslinya dan menggunakan nama domain yang mirip (Spoofing Domain). Sehingga korban yang mengira website tersebut asli akan mengklik link tersebut, dan korban tidak akan menyadari bahwa sudah menjadi korban peretasan atau scam. 
 

Bentuknya bisa berupa Malware yang secara otomatis bisa mengintip data pribadi korban, atau membuat korban bersedia untuk mengisi data yang sensitif seperti Nama Lengkap, Email, Password, Nomor handphone, dan lainnya.


 

Tips mengenali Website Resmi


 

Perhatikan URL Website

Cara Mengambil Link Url Image di Web/Blog
Sumber:UltiltyShare

Tips mengenali ciri-ciri website resmi yaitu dengan memperhatikan URL atau alamat website tersebut, seperti:
 

Website Resmi Memiliki Ejaan Domain yang Benar. Contoh alamat website yang resmi adalah shopee.co.id, maka pelaku phishing akan membuat website dengan domain shoppee.co yang bertujuan untuk mengelabui calon korban.
 

Menggunakan Ekstensi Domain yang Terpercaya. Biasanya website resmi akan menggunakan ekstensi domain yang populer seperti .com, .id, .co.id, dan sejenisnya. Sedangkan untuk website palsu biasanya menggunakan ekstensi domain yang kurang populer seperti .gq, .tl, atau .tk.
 

Ekstensi Domain Website Resmi Sesuai dengan Niche. Website resmi biasanya menggunakan ekstensi domain yang sesuai dengan niche, contoh pada website pemerintah domain yang digunakan meliputi .go.id, .desa.id, .gov, dan sejenisnya.


 

Pastikan Sudah Memasang SSL Pada Website

Sumber: GlobalSign

 

Salah satu ciri-ciri website resmi yang lainnya yaitu sudah menggunakan Secure Socket Layer (SSL). Ciri-ciri website yang sudah menggunakan SSL yaitu dengan adanya simbol gembok pada kolom URL atau address. Ciri lainnya adalah jika URL yang tadinya HTTP akan otomatis berubah menjadi HTTPS (Hypertext Transfer Protocol Secure).


 

Memeriksa Keamanan Website


 

Google Transparency Report merupakan Tools yang bisa kamu gunakan untuk cek keamanan dan kredibilitas dari suatu website. Tools ini bekerja dengan cara mencari celah keamanan pada website kamu berdasarkan standar keamanan dari Google. 
 

Bila sebuah website aman untuk dikunjungi Google Transparency Report akan menampilkan kalimat yang bertuliskan "No Unsafe Content Found", dan untuk website yang mengandung Malware atau memuat konten berbahaya, maka akan menampilkan kalimat "Some Pages On This Site Are Unsafe"


 

Cek Pemilik Domain

Sumber: Who.is

 

Untuk mendaftarkan sebuah domain, setiap pendaftar perlu mencantumkan data pribadi atau perusahaan. Tools yang bisa digunakan untuk melihat siapa yang mendaftarkan nama domain dan data pribadinya bisa dilihat melalui Whois

 

Apabila terdapat perbedaan pada nama domain yang didaftarkan dan data pribadi dari si pendaftar maka perlu diwaspadai, karena adanya kemungkinan bahwa pendaftar mencoba menyembunyikan identitas aslinya.


 

Perhatikan Penulisan Kalimat dalam Website

Free vector blogging illustration concept

Sumber: Freepik

Tips lainnya untuk mengenali domain resmi adalah dengan melihat susunan kalimat dan ejaan yang digunakan dalam website tersebut. Website resmi tentu akan menggunakan kalimat yang sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD), sedangkan untuk domain palsu biasanya menggunakan penulisan kalimat yang buruk dan tata bahasa yang kurang rapi

Dengan mengenali dan memahami ciri-ciri antara website asli dan website palsu, tentu dapat mencegah terjadinya penipuan online atau Scam dan sejenisnya. Karena semakin berkembangnya dunia digital maka semakin beragam juga jenis dan modus penipuan online yang digunakan.

 

Apalagi untuk para pelaku bisnis yang berkecimpung di dunia bisnis digital marketing, hal ini tentu sangat penting untuk dipahami agar tercegah dari penipuan online atau Scam yang berdampak sangat fatal bagi bisnis digital marketing.


 

Share:

Related articles