Inilah 7 Tools Instagram Analytics yang Wajib Kamu Coba

Image Description

Putri Sunarno

1 tahun yang lalu Media Sosial
Share:
Image Description

Instagram menjadi salah satu media sosial dengan jumlah pengguna aktif yang melimpah. Bahkan, setiap bulannya miliaran orang aktif menggunakan Instagram. 
 

Melihat potensi yang cukup besar ini, membuat Instagram menjadi salah satu media sosial yang dibanyak dituju pebisnis untuk memaksimalkan strategi digital marketing bisnisnya. 
 

Sehingga untuk bisa meningkatkan strategi Instagram marketing, tentunya memerlukan proses analisis. Dalam hal ini, kamu bisa memanfaatkan berbagai Instagram Analytics yang bisa membantumu untuk meningkatkan strategi Instagram marketing bisnismu. 


 

Apa Sih Instagram Analytics Itu ?

Instagram Analytics adalah tools-tools yang berfungsi untuk meningkatkan performa strategi Instagram marketing bisnismu. Melalui tools ini, kamu bisa menganalisis perkembangan Instagram bisnismu dengan data yang sudah disajikan dari tools yang kamu gunakan. 

 

Melalui penggunaan Instagram Analytics ini, kamu bisa menganalisis berbagai kebutuhan peningkatan performa Instagram bisnismu. Kamu bisa mengetahui target audiens hingga melakukan evaluasi strategi Instagram marketing yang sudah kamu gunakan. 


 

Inilah Tools Instagram Analytics yang Bisa Kamu Coba !

 

Pixlee

Tools Instagram Analytics ini bisa membantu kamu untuk meningkatkan performa Instagram bisnismu. Berbagai fitur yang tersedia bisa membantumu untuk mengetahui efektivitas strategi yang kamu gunakan, dan meningkatkan perbaikan strategi. 

Kamu bisa melihat konten yang paling potensial, pelacakan tagar maupun melihat pertumbuhan followers. Selain itu, kamu juga bisa melihat konten yang lagi digemari audiens dengan cara melihat kiriman postingan teratas yang diposting followers Instagram. 

 

Squarelovin

Tools Instagram Analytics gratis ini juga menyediakan banyak fitur yang bisa menunjang  bisnismu untuk meningkatkan engagement audiens. Sayangnya, untuk data analisisnya bulanan. Sehingga kita juga memperbaiki strategi yang digunakan setiap satu bulan sekali. 

Melalui fitur ini, kamu bisa menganalisis berbagai strategi peningkatan engagement audiens. Seperti halnya tagar yang sering kamu gunakan, data jumlah like postingan, jumlah komentar hingga peningkatan jumlah followers di setiap bulannya. 

 

Minter.io

Tools Instagram Analytics berbayar ini menyediakan berbagai fitur yang bisa menunjang bisnismu untuk menyusun berbagai strategi Instagram marketing. Tools ini bisa membantumu untuk mengetahui berbagai filter video & foto yang lagi digemari audiens. 

Selain itu, Montero.io juga bisa membantumu untuk mengetahui mention brand bisnismu dalam komentar maupun deskripsi postingan pengguna sehingga bisa secara langsung memberikan balasan. Hal ini bisa meningkatkan engagement audiens bisnismu loh!

 

Crowdfire

Tools Instagram Analytics ini bisa membantumu untuk melakukan management postingan konten Instagram. Kamu bisa membuat jadwal postingan hingga melihat performa postingan konten bisnismu. 

Selain itu, tools ini juga memberikan berbagai fitur lain yang bisa menunjang strategi digital marketing bisnismu.  Seperti halnya rekomendasi gambar dari website atau artikel yang sesuai dengan bisnismu. 

 

Iconosquare

Tools Instagram Analytics ini termasuk yang berbeda dari lainnya. Karena selain menyediakan fitur untuk meningkatkan performa Instagram, juga memiliki fitur untuk management posting konten bisnismu. Terdapat kalender konten yang bisa kamu gunakan untuk merencanakan konten Instagram. 

Selanjutnya, untuk tools peningkatan performa. Kamu bisa gunakan fitur untuk memahami berbagai insight target bisnismu. Seperti  usia hingga penggunaan bahasa followers. Sayangnya, penamaan fitur Iconosquare sedikit membingungkan.  

 

Socialbakers

Tools Instagram Analytics ini bisa membantu kamu untuk meningkatkan performa postingan konten. Kamu bisa mengetahui konten-konten yang potensial untuk audiens bisnismu. Sehingga kamu bisa lebih mudah untuk meningkatkan engagement audiens. 

Selain itu, Socialbakers juga memberikan berbagai fitur lain untuk bisa menunjang performa konten bisnismu. Seperti halnya waktu postingan yang potensial agar kontenmu bisa mendapatkan insight yang tinggi. 

 

Hootsuite

Tools analisis ini buka hanya bisa digunakan untuk Instagram Analytics, namun bisa sekaligus digunakan banyak media sosial. Kamu bisa lebih efektif dalam mengelola berbagai media sosialmu secara bersamaan seperti Instagram, Facebook, Twitter dan lainnya. 

Sayangnya, tools ini berbayar namun menyediakan free trial selama 30 hari. Tools ini sangat cocok bagi kamu yang menggunakan banyak platform media sosial. Kamu bisa menganalisis tingkat kompetitif digital marketing secara lebih praktis & cepat. 


 

Mulai sekarang ! Cobalah untuk memperhatikan perkembangan strategi Instagram bisnismu agar tidak tertinggal melangkah dari kompetitor bisnismu. Dengan Instagram Analytics ini, kamu bisa kontinu meningkatkan performa akun bisnismu. 

 

Selain itu, kamu juga bisa mengoptimalkan berbagai strategi Instagram marketing lainnya. Salah satunya dengan meningkatkan engagement secara otomatis melalui layanan social media engagement dari GoSocial. 


 

Share:

Related articles